JAKARTA, AW-Raksasa Spanyol, Real Madrid, gagal merebut trofi Copa del Rey usai kalah dari rival abadinya, Barcelona, Minggu (27/04/2025). Nasib pelatih, Carlo Ancelotti di ujung tanduk meski Liga Spanyol masih menyisakan lima laga.
Harapan Los Blancos kini tinggal mempertahankan trofi La Liga. Secara matematis, Kylian Mbappe dkk masih berpeluang menjadi jawara La Liga. Mereka hanya terpaut 4 angka dari pemuncak klasemen, Barcelona hingga pekan ke-33.
El Real kini bisa fokus ke liga domestik. Mereka mesti menyapu bersih lima laga sembari berharap Barca terpeleset. Menang adalah harga mati, saat pasukan Si Putih menjamu Celta Vigo, Minggu (04/05/2025) malam di Santiago Bernabeu.
Laga tersebut bakal sengit karena tim tamu juga mengincar kemenangan demi menjaga asa tampil di Liga Europa. Celta Vigo hanya unggul dua angka dari Osasuna dan Mallorca, yang kini duduk di posisi ke-8 dan ke-9. Posisi enam hingga delapan berhak tampil di Liga Europa.
Jutaan fans Madrid kini menunggu keputusan manajemen klub terkait Ancelotti. Jude Bellingham dkk masih membutuhkan sosok pelatih yang bisa mengangkat moral para pemain yang tengah terpuruk. Musim Madrid terancam tanpa gelar jika para pemain gagal move on dari hasil-hasil buruk yang diraih.
Apalagi, tim ibukota masih harus menghadapi Barcelona dalam lanjutan La Liga di Estadi Olimpic Lluis Companys, Minggu (11/05/2025). Sebelum laga ini, Barca harus lebih dulu menghadapi Inter dalam dua leg semifinal Liga Champions dan Real Valladolid di La Liga.
Di bawah asuhan Hansi Flick, Blaugrana mampu menyapu tiga duel El Clasico musim ini. Setelah menang 3-2 di final Copa del Rey, Minggu (27/04/2025), El Real juga menyerah 2-5 di Piala Super Spanyol, dan babak-belur 0-4 di ajang La Liga, Oktober 2024 lalu.